sieradmu.com Klaten – Panggung politik Jawa Tengah semakin semarak dengan banyaknya pendatang baru yang ingin mengabdi sebagai wakil rakyat di DPR-RI, DPD, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/kota melalui Pemilu Serentak pada 14 Februari 2024 mendatang.

Salah satunya adalah Hj. Suyatmi. S.Pd.M.M, calon legeslatif daerah pemilihan V Jawa Tengah dari Partai Gerindra. Perempuan kelahiran Klaten, 5 Juli 1971 ini telah menyiapkan berbagai hal untuk mendarmabaktikan waktunya sebagai pelayan rakyat di Senayan.

Siapa sangka, Istri dari Dr. (c),Ir.H.Tri Agus Bayuseno.M.H, M.Si tersebut merupakan alumni dari Universitas Nuhammadiyah Jakarta yang merupakan amal usaha Muhammadiyah di bidang pendidikan tinggi. Yatmi menyelesaikan kuliahnya diUMJ sebelum menempuh prgram pasca sarjana di Universitas Mercubuana, Jakarta.

Tidak bisa dipungkiri perkembangan karir Suyatmi tidak lepas dari tidak lepas dari peran kampus Muhammadiyah yang telah membentuk membentuk kader persyarikatan dan melekat jiwa sang surya.

Hal ini dibutikan dengan silaturahmi beliau dengan Pimpinan Muhammadiyah dan Aisyiyah di Kabupaten Klaten untuk memhn doa restu dan dukungan untuk memperjuangkan aspirasi rakyat termasuk Muhammadiyah dan Aisyiyah di Klaten.

Muhammadiyah dan Aisyiyah Klaten menyambut positif sekaligus memberian apresiasi atas inistaif silaturahmi yang telah dilaksanakan. Tidak hanya pada jajaran pimpinan ditingkat daerah. Suyatmi juga bersilaturahmi dengan jajaran pimpinan Muhammadiyah dan aisyiyah ditingkat cabang seperti di Kalikotes, Prambanan dan Gantiwarno dan sejumlah pimpinan ranting di Kabupaten Klaten.

Suyatmi yang merupakan kakak kandung Sunarna, mantan bupati Klaten ini mengatakan, sesuai arahan dari Ketua DPD Gerindra Jateng, yang memberikan slogannya dengan nama ‘Jangkrik’ (jangkauan sampai ke semua titik-red), ini akan terus kami lakukan. Bagaimana kami memberi solusi kepada masyarakat, agar nantinya keinginan dari masyarakat ini dapat tercapai. (Adv)