Sieradmu.com Klaten – Tak kurang dari seratus warga kurang mampu mendapatkan santunan dari Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Lindu Aji Kabupaten Klaten pada hari Minggu (21/1/2024). Kegiatan sosial ini dilaksanakan bersamaan dengan puncak peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-6 di Graha Bung Karno, Buntalan, Klaten Tengah, Klaten, Jateng.

Ketua DPC Lindu Aji Kabupaten Klaten, Haryana mengatakan Lindu Aji akan selalu bekerja sama dan berkoordinasi dengan Kepolisian, TNI dan Pemerintah Kabupaten dalam menciptakan situasi yang kondusif.

“Selama pandemi kemarin tidak ada kegiatan dan memasuki ulang tahun ke 6 ini kami akan kembali bergerak untuk melakukan berbagai kegiatan yang posiif bagi masyarakat di kta bersinar”,katanya, Ahad (21/1/2024).

Pada perayaan HUT ke-6 ini menurutnya, selain memberikan bantuan kepada warga masyarakat yang membutuhkan berupa paket sembako, DPC Lindu Aji Klaten juga memberikan apresiasi kepada dua anggota yang berprestasi.

“Kami memberikan penghargaan kepada 2 orang anggota yang berprestasi diajang olahraga MMA, keduanya adalah warga Klaten ” ucapnya.

Haryana menegaskan, di tahun politik ini DPC Lindu Aji Klaten berusaha menempatkan diri pada posisi netral. Hanya saja bagi anggota yang ingin mendukung paslon atau pemenangan caleg tertentu dperbolehkan, tetapi tidak membawa nama ormas.

“Kita bersikap netral saja, pekara ada anggota yang dukung mendukung itu secara individu beukan membawa nama Lindu Aji”,tegasnya.

Sementara itu Ketua Harian DPC Lindu Aji Kabupaten Klaten, Hefi Sudarmawan berharap kedepan keeradaan ormas Lindu Aji ini semakin bisa di rasakan keberadaan dan manfaatnya di tengah masyarakat serta semakin kompak dan solid

“Harapan kami Lindu Aji kedepan dapat berkontribusi dan bermanfaat bagi warga masyarakat, bersinergi dengan aparat Kepolisian dan TNI serta Pemerintah Kabupaten Klaten,” pungkasnya.