Sieradmu.com Klaten – Wahana Soko Alas sempat menjadi lokasi wisata alternatif para pemudik selama libur lebaran 2023. Tidak lama lagi lokasi wisata dengan konsep the art of destinations ini akan dilaunching untuk para wisatawan baik lokal maupun luar daerah.

Meski jumlah pengnunjung tidak sebanyak wahana wisata lain diwilayah Kecamatan Polanharjo, namun terdata di Dinas Pariwisata Klaten jumlah wisatawan di Soko Alas saat puncak libur lebaran 23-26 April 2023 hampir mencapai 4000 pengunjung.

Diluar libur lebaran, Jumlah pengunjung soko alas masih sangat fluktuatif, saat akhir pekan pengunjung mengalami peningkatan disbanding hari biasa.

Kepala Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, kabupaten Klaten, Junaidi mulyono mengatakan manajemen soko alas terus menata lokasi wisata soko alas sebelum secara resmi dilaunching. Dengan konsep wisata modern memang maih banyak hal yang perlu disiapkan pihak manajemen.

“Penataan wahana wisata terus dilakukan pihak manajemen harapannya semakin banyak pengunjung yang tertarik dengan lokasi wisata yang berada di tengah tengah pematang sawah ini”,kata Kades, Rabu (3/5/2023).

Sekedar informasi, saat masuk di wahana Soko Alas, pengunjung akan disuguhi keunikan sejumlah kerajinan tangan yang dibuat dari kayu. Keberadaan embung yang dipenuhi ikan di lokasi akan menambah eksotik dan menyatu dengan alam. Kolam renang untuk berbagai usia anak hingga dewas juga tersedia dilokasi ini.

“ Kedepan setelah launching Kami akan terus berbenah dengan penambahan wahana wisata lain seperti penempatan hewan piaraan dilokasi, harapannya wisatawan tersebut bisa menyatu hingga memberi makan saat berkunjung di soko alas”, pungkas Junaidi Mulyono. (nur)