sieradMU.com Klaten Tengah – Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Muhammadiyah Klaten, kembali melakukan program pengabdian kepada masyarakat berupa seminar secara online.
Wabinar yang kedua dengan tajuk Menciptakan Generasi Bahagia ini menghadirkan 3 pembicara, Dalam pelaksanaan wabinar kali kedua ini peserta yang hadir dari bebagai latar pendidikan dan pekerjaan. Dimasa pandemi ini pihak kampus berencana menyelenggarakan wabinar setiap dua minggu sekali dan rencana dilaksanakan selama 4 kali.
Ketua STIKES Muhammadiyah Klaten, Sri Sat Titi Hamranani, S.Kep.,Ns.,M.Kep dalam mengawali pemaparan tentang tema Peran Keluarga Dalam Kesehatan Reproduksi Remaja.
“Keluarga sebagai pusat seluruh kehidupan sosial seorang anak, karena anak diasuh dan dididik. Keluarga merupakan lembaga pendidikan kesehatan reproduksi”,katanya, Senin (27/7/2020).
Menurutnya, peran keluarga pada remaja yaitu mampu menjadikan remaja yang kreatif, energik, ramah, empati dan bernalar.
Sementara, Esri Rusminingsih, S..Kep.,Ns.,M.Kep, Ketua Prodi D3 Keperawatan dalam seminar online tersebut menyajikan materi bagaimana mengenal, mengiden tifikasi dan Cegah Stress Di Masa Pandemi.
Pembicara ketiga adalah Dies Nugrahini, S..Kep.,Ners, Alumni Prodi D3 Keperawatan Stikes Muhammadiyah Klaten 1999-2002) Owner Kecantikan, Perawat Audiometri RSUD Dr. H Koesnadi Bondowoso dengan tema Kiat-Kiat Sukses Perawat Jadi Entrepreneur.
“harapannya dari wabinar ini masyarakat mengetahui informasi terkait peran keluarga dalam kesehatan reproduksi remaja, mampu kenali, identifikasi dan cegah stress dimasa pandemi serta bagaimana cara kiat sukses menjadi enterpreneur”,ucap Nugrahini.
Kontribtor : Rahmi – Editor : Dinda